Friday, April 19, 2024
25.9 C
Jakarta
More

    3 Barang Wajib Punya Untuk Kamu Si Anak Kos

    Menjadi anak kos yang hidup jauh dari orang tua dan keluarga bukanlah hal yang mudah dijalani. Selain kesepian, dipaksa untuk menjadi mandiri dimana semua hal dilakukan oleh diri sendiri menjadi tantangan yang cukup sulit dihadapi. Mulai dari mengatur kebutuhan, waktu, hingga keuangan pun dilakukan sendiri.

    Karena itu, tak jarang anak kos menyukai hal-hal yang simpel dan praktis untuk mempermudah mereka saat menjalani aktivitas. Sehingga, kebutuhan akan barang-barang yang praktis ini menjadi hal yang penting bagi Si Anak Kos.

    Nah, GOTO Hardware hadir untuk kamu yang membutuhkan barang-barang simpel, praktis, dan mudah digunakan. Ini sangat cocok untuk kamu anak kos yang hidup sendirian. Berikut ini ada 3 rekomendasi produk dari GOTO Hardware yang bisa memudahkan aktivitasmu, sebagai anak kos!

    Goto Lynn Pompa Galon Dispenser Meja Elektrik

    Mengonsumsi 1,5 liter air dalam satu hari merupakan kebutuhan bagi semua orang, termasuk anak kos. Konsumsi air dari galon merupakan cara yang paling sering kita temukan bukan? Namun, kadang menuangkan air dari galon menjadi sesuatu yang sulit dilakukan. Penggunaan dispenser pun tidak sepenuhnya mudah karena kita harus mengangkat dan membalikkan galon terlebih dahulu. Bagi anak kos, hal tersebut tentunya sulit dilakukan.

    Tapi jangan khawatir, mengonsumsi air dari galon bisa menjadi semakin mudah jika kamu menggunakan pompa galon elektrik. Tidak perlu mengangkat galon ke dispenser, kamu bisa mengonsumsi air dari galon dengan mudah.

    Salah satu produk pompa galon yang bisa memudahkan kamu adalah Goto Lynn Pompa Galon Dispenser Meja Elektrik dari GOTO Hardware. Mengusung konsep elektrik, pompa galon satu ini menggunakan tenaga listrik dari baterai untuk memompa air dari galon. Berbeda dengan pompa galon manual, pompa galon berkonsep elektrik ini sangat mudah digunakan. Kamu hanya perlu menekan tombol power, dan air pun sudah terpompa ke luar.

    Meski menggunakan tenaga baterai, pompa galon eletrik dari GOTO Hardware ini cukup efisien lho! Berkapasitas baterai lebih besar, dalam satu kali pengisian baterai penuh, pompa dapat digunakan untuk 8-10 barel air. Mengisi daya baterainya pun mudah, yakni menggunakan kabel USB. Selain itu, pompa galon GOTO ini juga hemat listrik saat melakukan pengisian daya. Cocok banget kan untuk kamu anak kos?

    Kelebihan lain dari pompa ini juga bisa menghemat ruang. Dengan kamar kos yang ukurannya kecil, kamu bisa menghemat ruang, karena pompa berukuran kecil dan bisa diletakkan di atas meja, atau bahkan dibawa kemana-mana (portable). Sangat memudahkan bukan? Kamu bisa mendapatkan Goto Lynn Pompa Galon Dispenser Meja Elektrik ini hanya dengan membelinya di GOTO Hardware yang ada di Shopee dan Tokopedia dengan harga sekitar Rp 99.900 saja lho!

    Kova Portable Juicer Blender Premium Rechargeable

    Selain itu, anak kos juga harus menjaga asupan buah-buahan terpenuhi dengan baik kan? Tapi, terkadang mengonsumsi buah secara langsung menjadi hal yang justru membuat malas. Sehingga, mengonsumsi buah dalam bentuk jus menjadi hal favorit yang banyak dilakukan orang.

    Untuk kamu yang ingin membuat jus buah praktis tapi tidak memiliki blender, kini mini juicer menjadi item yang banyak digunakan lho! GOTO Hardware juga punya produk mini juicer yang tentunya bisa memudahkan kamu saat ingin mengonsumsi jus buah, yakni Kova Portable Juicer Blender Premium Rechargeable.

    Dibuat dengan material berkualitas yakni PC & ABS Food Grade, juice ini sangat memudahkan kamu saat ingin mengonsumsi jus buah. Dilengkapi 6 mata pisau dari bahan 304 stainless steel food grade yang tajam, alat ini bisa menghancurkan buah dan sayur bahkan es batu dalam waktu yang singkat. Berkecepatan super 18.000 RPM, juicer ini tak kalah hebatnya dengan blender sungguhan.

    Bentuknya yang kecil ini juga memudahkan kamu saat ingin membawa juicer kemana-mana lho. Ditenagai dengan baterai, juicer dari GOTO Hardware ini tentunya sangat bisa menghemat penggunaan listrik karena bisa digunakan hingga 30 kali dalam satu pengisian baterai full.

    Jadi, tak usah khawatir ribet ya saat kamu ingin mengonsumsi buah dalam bentuk jus! Kamu bisa membeli Kova Portable Juicer Blender Premium Rechargeable ini di online shop GOTO Hardware yang ada di Tokopedia dan Shopee dengan harga yang terjangkau, yakni sekitar Rp 199.000 saja!

    Goto Hopo Electric Frypan Portable

    Menu warung makan yang itu-itu saja tentu bisa membuat anak kos bosan. Memasak makanan sendiri bisa jadi pilihan menarik agar bisa menikmati rasa makanan yang lebih beragam. Tapi bagi anak kos, memasak tentu bukan hal yang mudah dan simpel dilakukan. Belum lagi jika tida ada fasilitas dapur bersama.

    Buat kamu anak kos yang hobi memasak atau ingin memasak makanan sendiri di kamar kos, tentu membutuhkan alat yang serba bisa dan praktis digunakan. Salah satunya seperti panci listrik dari GOTO Hardware ini.

    Goto Hopo Electric Frypan Portable ini merupakan panci listrik yang bisa digunakan untuk banyak hal, mulai dari menumis, mengukus, merebus, menggoreng, hingga memanaskan berbagai masakan. Bahkan, panci listrik ini dilengkapi alat kukus yang dapat digunakan secara bersamaan saat memasak lho!

    Memiliki lapisan anti lengket serta panas yang merata, kamu tak perlu khawatir masakanmu gosong. Selain itu, dari desainnya juga panci listrik ini mengusung konsep portable berukuran kecil sehingga bisa dibawa kemana-mana, misalnya saat piknik atau berkemah di luar.

    Sangat praktis dan mudah digunakan, Goto Hopo Electric Frypan Portable seharga Rp 99.000 ini bisa kamu beli melalui GOTO Hardware yang ada di marketplace di Tokopedia dan Shopee ya!

    Baca juga 5 Rekomendasi Kado Pernikahan Yang Bermanfaat

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Exit mobile version