Wednesday, April 24, 2024
33 C
Jakarta
More

    7 Buah yang Baik Dikonsumsi Pasien Covid-19

    Buah tentunya memiliki banyak khasiat yang baik untuk kesehatan. Buah-buahan memiliki berbagai kandungan vitamin dan nutrisi yang dibutuhkan bagi tubuh. Kandungan vitamin dan nutrisi dari buah inilah yang saat ini dibutuhkan bagi imunitas tubuh, terlebih di saat pandemi Covid-19.

    Ada beberapa jenis buah yang terkenal sebagai penambah imun. Buah-buahan ini pun bisa dibilang sebagai buah untuk Covid-19 alias buah yang bagus untuk mencegah maupun mengatasi Covid-19. Beberapa buah yang dibutuhkan untuk meningkatkan imunitas tubuh yaitu sebagai berikut:

    1. Semangka

    Semangka memiliki kandungan vitamin C, vitamin A, vitamin B5, dan potassium. Selain beberapa vitamin ini, semangka memiliki banyak kandungan air sehingga dapat membuat tubuh terhidrasi dengan baik. Kondisi tubuh yang terhidrasi akan sangat menguntungkan tubuh karena bisa menurunkan tekanan darah, mengatur sistem imun, dan membantu mengurangi nyeri otot.

    2. Apel

    Buah yang terkenal dalam cerita Snow White ini memiliki banyak kandungan vitamin diantaranya vitamin C, vitamin A, vitamin K, dll. Kulit apel bahkan mengandung polifenol, yaitu antioksidan yang mengurangi risiko stroke dan penyakit jantung karena perannya meningkatkan imunitas secara signifikan.

    3. Pepaya

    image by Alleksana from Pexels

    Pepaya memiliki kandungan vitamin C tinggi yang bisa memenuhi dua kali lipat kebutuhan harian akan vitamin C jika dikonsumsi satu buah ukuran sedang. Pepaya juga mengandung enzim pencernaan bernama papain yang memiliki efek antiinflamasi. Kandungan lainnya, pepaya punya potassium, magnesium, dan folat yang semuanya menguntungkan untuk kesehatan tubuh.

    4. Blueberry

    Blueberry adalah salah satu buah paling bagus untuk meningkatkan imunitas tubuh karena mengandung flavonoid bernama antosianin. Penelitian menyebutkan bahwa flavonoid berperan penting dalam sistem pertahanan kekebalan saluran pernapasan seseorang. Sehingga, dengan mengonsumsi makanan kaya flavonoid lebih kecil kemungkinannya untuk terkena infeksi saluran pernapasan atas, atau flu biasa, dibandingkan dengan mereka yang tidak.

    5. Kiwi

    Buah yang terkenal dengan cita rasanya yang asam dan segar ini juga kaya akan manfaat lho! Kiwi mengandung folat, potassium, vitamin K, dan vitamin C. Saat dikonsumsi, vitamin C pada kiwi akan meningkatkan produksi sel darah putih untuk melawan infeksi, sementara nutrisi kiwi lainnya menjaga organ tubuh berfungsi maksimal.

    image by Laker form Pexels

    6. Nanas

    Nanas memiliki tinggi akan kandungan vitamin C. Selain itu, nanas juga mengandung enzim bromelain yang dapat membantu tubuh melawan berbagai penyakit seperti diabetes, jantung, dan kanker.

    Kamu dapat mengonsumsi nanas sebagai camilan sehat atau mengolahnya jadi smoothies. Rasa asam segar yang ada pada nanas membuatnya cocok dipadukan dengan beragam jenis sayur maupun buah.

    7. Citrus atau jeruk

    Jeruk atau citrus terkenal dengan kandungan vitamin C yang sangat kaya. Kandungan vitamin C ini berperan dalam meningkatkan produksi sel darah putih yang merupakan senjata utama untuk melawan infeksi. Sehingga, buah jenis ini sangat baik dikonsumsi oleh orang yang sedang sakit. Terlebih, untuk kamu yang sedang terpapar Covid-19 dan membutuhkan lebih banyak asupan vitamin!

    Baca juga Menu Vegetarian Lezat Khas Indonesia

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Exit mobile version