Saturday, April 20, 2024
28 C
Jakarta
More

    8 Masalah Umum yang Sering Terjadi pada Mobil dan Penyebabnya

    Bagi para pemilik mobil, merawat mesin mobil menjadi hal yang penting untuk diperhatikan agar performa kendaraan tetap dalam kondisi prima. Namun ada saatnya kita lalai dan lupa untuk melakukan pengecekan secara berkala sehingga timbul beberapa masalah yang kerap kali muncul dan mengganggu performa kendaraan.

    Berikut merupakan 8 masalah umum yang sering terjadi pada mobil yang mungkin dapat mengganggu aktivitas:

    Mesin sulit diaktifkan di pagi hari

    sumber gambar: otojurnalisme

    Masalah pertama yang sering dihadapi oleh para pemilik mobil adalah sulitnya menyalakan mesin di pagi hari. Biasanya, keadaan ini disebabkan oleh mesin yang mengalami kedaan dingin sehingga sulit untuk dipanaskan. Beberapa penyebabnya, antara lain tegangan arus listrik aki yang kurang atau bahkan telah habis, terminal aki yang berkarat atau kotor dan kendor. Penyebab lainnya adalah injektor bahan bakar bermasalah, jarak antara kepala busi dan sumbu busi terlalu renggang, kompresi mesin yang terlalu rendah, regulator tekanan bahan bakar rusak.

    Mesin sulit diaktifkan saat panas

    Berkebalikan dengan kondisi pertama, masalah selanjutnya justru terjadi ketika mobil berada dalam keadaan panas. Biasanya masalah ini terjadi setelah mobil menempuh jarak yang jauh.  Penyebab kondisi ini adalah kompresi silinder yang rendah, choke bermasalah, injektor kotor, atau saringan udara yang kotor dan tersumbat.

    Mesin tersendat saat pedal gas diinjak untuk meningkatkan akselerasi

    Kondisi seperti ini kerap terjadi di mobil yang telah berusia di atas lima tahun. Beberapa penyebab permasalahan ini adalah busi yang telah aus atau jarak antara kepala dan sumbu busi terlalu renggang, vacuum di karburator, throttle body, intake manifold atau di bagian selang vacuum yang bocor. Penyebab lainnya adalah injektor bahan bakar yang kotor atau tersumbat.

    Tenaga mesin yang loyo, tidak seperti biasanya

    Persoalan lain yang sering dihadapi oleh para pemilik mobil yaitu tenaga mesin yang kian melemah atau loyo. Ada beberapa faktor yang menyebabkan hal itu terjadi, di antaranya pemasangan timing belt yang tidak tepat, saringan bahan bakar yang kotor sehingga tersumbat, fuel pump bermasalah, regulator tekanan bahan bakar rusak, tingkat kompresi satu atau beberapa silinder menurun, dan kerenggangan kepala dan sumbu busi terlalu jauh. Penyebab lainnya adalah vacuum di karburator, throttle body, inlet manifold, serta selang yang bocor.

    Mesin sering hidup dan mati

    Masalah selanjutnya adalah seringnya mesin mobil mati setelah dihidupkan dan berlangsung secara berulang. Masalah ini bisa terjadi karena beberapa faktor, diantaranya sistem kelistrikan (mulai dari alternator, aki, hingga kabel-kabel yang kendur atau putus), serta kemungkinan rangkaian pengapian yang bermasalah. Penyebab lainnya adalah, vacuum pada karburator, throttle body, inlet manifold, atau selang-selang vacuum yang bocor.

    Lampu indikator oli yang terus menyala meski mobil sudah berjalan

    sumber gambar: nissanindonesia

    Masalah ini juga sering terjadi dan kerap tidak disadari oleh para pemilik mobil atau pengemudi. Umumnya mereka hanya percaya bahwa mobilnya telah rutin ganti oli sehingga lampu indikator luput dari perhatian. Lampu yang terus menyala meski mesin telah cukup lama aktif bisa dikarenakan beberapa faktor, di antaranya jenis oli yang tidak sesuai dengan spesifikasi mobil atau tidak sesuai rekomendasi dari pabrikan. Selain itu juga dikarenakan jumlah oli yang tidak sesuai dengan standar volume, sensor dan katup peranti tekanan oli rusak, atau saringan oli yang sudah aus.

    Mesin mendesis

    Selanjutnya, indikator adanya masalah di mobil juga bisa diketahui ketika mobil mengeluarkan suara mendesis meski sudah lama dipanaskan. Penyebab masalah ini adalah, inlet manifold atau gasket throttle body bocor, exhaust manifold bocor, selang vacuum bocor, serta gasket di kepala silinder rusak sehingga bocor atau robek.

    Mesin menggelitik/ knocking

    Mesin knocking atau menggelitik juga kerap dikeluhkan oleh para pemilik mobil, terutama di saat mereka berusaha untuk menambah kecepatan akselerasi atau di saat mobil melibas jalanan menanjak. Ada beberapa faktor penyebab utama yaitu spesifikasi bahan bakar yang jelek, tingkat Research Octane Number (RON) bahan bakar yang tidak sesuai yang menyebabkan timing pengapian tidak tepat. Ada juga penyebab lainnya seperti injektor atau karburator mobil yang bermasalah, jarak antara kepala dan sumbu busi terlalu renggang, vacuum karburator, throttle body, inlet manifold, dan selang yang bocor.

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Exit mobile version