Thursday, March 28, 2024
33.2 C
Jakarta
More

    Ingin Kredit Motor? Ini Tips Aman Sebelum Kredit

    Sepeda motor kini menjadi salah satu kebutuhan masyarakat sebagai salah satu transportasi pribadi yang bisa menghemat waktu. Namun, harga sepeda motor bagi sebagian orang memang masih terhitung mahal. Sulit untuk membeli satu unit sepeda motor secara kontan atau cash. Karena itu, beberapa orang memilih membelinya dengan cara kredit atau melalui cicilan.

    Namun, jangan sembarangan dalam memutuskan mengambil kredit motor ya! Sebab, jika tidak dipertimbangkan dengan baik, bukannya meringankan keuangan, justru keputusan kredit motor akan membuat kamu terbebani dalam waktu yang lama. Nah, berikut ini tips jitu yang harus kamu lakukan sebelum memutuskan membeli sepeda motor secara kredit!

    Sesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan

    Jangan membeli sesuatu berdasarkan keinginan, namun belilah jika memang kamu membutuhkannya untuk mempermudah aktivitasmu. Sama halnya dalam membeli sepeda motor. Kamu harus memilih jenis sepeda motor yang sesuai dengan kebutuhan. Jangan sampai kendaraan yang kamu beli tidak bisa digunakan secara maksimal. Selain itu, pilihkan jenis motor yang memiliki harga sesuai dengan kamampuan finansialmu. Meski membelinya secara kredit, harga tentu tetap menjadi hal yang harus sangat diperhatikan akan akan berpengaruh kepada lamanya waktu kredit yang akan kamu lakukan.

    Sumber: dayamotor.com

    Lakukan survei dan perbandingan di beberapa tempat

    Sebelum memutuskan mengambil kredit, lakukanlah survei untuk membandingkan harga di beberapa perusahaan leasing. Datangi beberapa dealer dan dapatkan informasi sebanyak-banyaknya mengenai kendaraan yang akan dibeli. Bandingkan harga di satu dealer dengan dealer lainnya. Hal ini bertujuan agar kamu bisa menghindari berbagai macam risiko kerugian yang mungkin saja datang di masa depan.

    Pilihlah penawaran leasing terbaik

    Dalam memilih perusahaan leasing, pertimbangkanlah penawaran yang mereka berikan. Lakukan simulasi kredit dan pertimbangkan mengenai penawaran mana yang paling menguntungkanmu. Pilihlah fasilitas kredit yang tidak membebani dan paling ringan untuk kamu lakukan. Sesuaikan juga dengan keungan. Yang terpenting, pertimbangkan besaran bunga kredit yang diterapkan dalam perusahaan leasing. Jangan sampai kamu dibebani dengan besarnya bunga yang harus dibayarkan nantinya ya!

    Pertimbangkan juga biaya lain-lain

    Selain suku bunga kredit, dalam sistem pembelian kredit tentu akan muncul kemungkinan biaya lain-lain. Berbagai biaya seperti denda keterlambatan, biaya penalti, biaya pengambilan BPKB jika masa kredit sudah selesai, dan berbagai biaya lain bisa saja muncul. Jangan sampai biaya ini membebani kamu ya! Karena itulah, tanyakan rincian biaya di luar cicilan yang mungkin saja muncul kepada pihak leasing sebelum kamu memutuskan untuk melakukan kredit ya!

    Asuransikan motormu

    Memiliki kendaraan tentunya juga berpengaruh kepada adanya kemungkinan kecelakaan atau kerusakan kan? Karena itu, untuk menanggung sejumlah risiko tersebut, pastikan motor yang kamu miliki dilindungi oleh asuransi kendaraan. Sehingga, saat kemungkinan terburuk terjadi, kamu tak pelru pusing membayar denda atau biaya lain yang harus dibayarkan. Karena, beberapa risiko tersebut bisa ditanggung oleh asuransi.

    Baca juga 6 Tips Mencuci Mobil yang Benar Agar Cat Bodi Tidak Rusak

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Exit mobile version