Wednesday, April 17, 2024
27.3 C
Jakarta
More

    Tahun 2020, Situs Illegal Streaming Film Resmi Ditutup

    Film menjadi salah satu media hiburan favorit masyarakat. Biasanya, kita bisa menikmati sebuah film dengan menontonnya di bioskop. Namun belakangan, kebiasaan menonton film di bioskop mulai digantikan dengan kebiasaan streaming online karena semakin mudahnya akses internet yang memungkinkan kamu untuk menonton film hanya dengan duduk manis di rumah.

    Kemudahan mengakses film karena adanya internet ini mengakibatkan berbagai macam efek negatif yang sebenarnya merugikan industry film itu sendiri. Salah satunya adalah maraknya situs-situs illegal yang menampilkan berbagai macam film dengan cara membajaknya. Hal tersebut tentunya merugikan industri film yang memproduksi film dengan budget yang tidak sedikit, namun masyarakat menikmatinya dengan gratis lewat situs illegal tersebut.

    Isu terkait situs illegal streaming film ini sebenarnya telah menjadi permasalahan yang menjadi corcern pemerintah sejak lama. Tak pernah hilang akal, situs illegal tersebut selalu bermunculan dengan bentuk yang baru tiap kali pemerintah mencoba untuk memblokir dan mencabut aksesnya. Namun kini, beberapa waktu lalu tepatnya pada 1 Januari 2020, pemerintah resmi mencabut dan memberhentikan akses situs-situs illegal streaming film tersebut secara resmi.  

    Salah satu situs illegal streaming film yang paling populer di antara masyarakat Indonesia yakni IndoXXI resmi menutup aksesnya terhitung pada 1 Januari 2020. Situs tersebut sudah tidak bisa diakses kembali dan berubah menjadi situs “internet baik”. Tak hanya IndoXXI saja, beberapa situs illegal lain seperti filmapik.club, bioskopkerenin.com, lk21d.com, dan masih banyak lagi juga diblokir oleh pemerintah.

    Pemblokiran beberapa situs illegal streaming film ini merupakan salah satu upaya pemerintah untuk menghapus pembajakan yang merugikan industri film dan menegakkan Hak Kekayaan Intelektual (HAKI). Pemerintah menyebutkan bahwa pemblokiran ini juga bertujuan untuk lebih mendorong masyarakat agar menghargai karya para seniman film dan juga mendorong kreativitas yang lebih lagi.

    Selain itu, pemerintah juga sempat menyebutkan bahwa langkah pemblokiran situs illegal ini merupakan langkah pencegahan supaya Indonesia tidak masuk ke daftar negative negara lain akibat maraknya pembajakan film.

    Sebagai gantinya, untuk tetap memberikan kemudahan akses masyarakat dalam mengakses film secara online, berbagai situs legal dan resmi seperti Netflix, i-flix, HOOQ, Goplay dan lainnya hadir untuk tetap menghibur masyarakat. Situs-situs tersebut tentunya harus diakses dengan cara berlangganan alias berbayar sebagai bentuk penghargaan bagi para seniman film yang telah menciptakan karya. Udah nggak jaman ya nonton film bajakan! Mari kita lebih menghargai hasil karya seniman film dengan menonton film di bioskop, atau streaming lewat situs resmi guys!

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Exit mobile version