Home Wisata Kuliner Wisata 5 Destinasi Wisata yang Harus Kamu Kunjungi di 2020

5 Destinasi Wisata yang Harus Kamu Kunjungi di 2020

0

Sudah masuk 2020 tapi kamu masih saja bekerja tanpa merencenakan liburan? Jangan sampai jatah cutimu terbuang sia-sia ya! Meski baru masuk 2020, tak ada salahnya lho untuk merencanakan liburan. Di tahun 2020, ada beberapa destinasi wisata yang menjadi prioritas Pemerintah dan akan menjadi destinasi utama bagi para wisatawan baik dari dalam maupun luar negeri. Destinasi prioritas ini disebut juga dengan istilah “Bali Baru”.

Nah, bagi kamu yang masih bingung mau pergi kemana untuk mengisi rencana liburan, ini dia 5 destinasi wisata “Bali Baru” yang punya keindahan alam luar biasa dan harus kamu kunjungi di 2020 nanti!

Danau Toba

sumber gambar: referensiwisata.com

Destinasi ini namanya pasti sudah tak asing lagi bagi kamu kan? Yap. Pemerintah memasukkan Danau Toba ke dalam daftar destinasi wisata super prioritas di tahun 2020. Itu tandanya, keindahan alam yang disuguhkan oleh Danau Toba tak perlu kamu pertanyakan lagi.

Merupakan danau vulkanik terbesar di Indonesia, Danau Toba tak segan menyuguhkan pemandangan alam yang bisa memanjakan mata. Letaknya yang ada di ketinggian 900 meter dpl membuat suasana di Danau Toba sejuk. Tak hanya menikmati danau saja, kamu juga bisa melihat langsung kebudayaan masyarakat lokal Danau Toba seperti diantaranya ada Solu Bolon (lomba mendayung perahu naga), festival sigale-gale, menikmati music danau toba dan tari tor-tor khas suku Batak Danau Toba, dan juga melihat langsung kain ulos asli Toba yang nyaris punah.

Candi Borobudur

sumber gambar: referensiwisata.com

Objek wisata satu ini juga bukan tempat wisata yang baru dan asing buat kamu. Salah satu situs paling bersejarah ini dimasukkan kedalam daftar destinasi super prioritas karena keindahan dan juga historical story-nya. Candi Borobudur bukan hanya kuil Buddha terbesar di Indonesia, tapi juga di dunia.

Terletak di kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Candi Borobudur yang ditemukan pada tahun 800-an masehi ini menawarkan pemandangan stupa yang bersanding dengan hawa sejuk pegunungan. Borobudur juga populer dengan sunset dan sunrise-nya yang sangat indah. Tak hanya bisa menikmati bangunan megah yang kaya akan sejarah, jika waktunya tepat, kamu juga bisa berpartisipasi dalam berbagai event internasional yang digelar di area Candi Borobudur seperti Borobudur Marathon.

Mandalika

sumber gambar: referensiwisata.com

Kalau yang satu ini, mungkin agak asing bagi kalian. Mandalika yang letaknya ada di Lombok Tengah ini merupakan salah satu destinasi super prioritas yang menyimpan banyak keindahan dan belum banyak diketahui orang banyak.

Mandalika memiliki keindahan pantai dan alam bawah laut yang luar biasa. Beberapa pantai yang bisa kamu kunjungi di Mandalika diantaranya adalah Pantai Tanjung An, Pantai Serinting, Pantai Gerupuk, Pantai Kuta Lombok, dan Pantai Seger.  Selain menikmati siata alamnya, kamu juga bisa menikmati atraksi budaya yang disuguhkan oleh Mandalika yang merupakan tempat tinggal asli suku Sasak salah satunya adalah Festival Bau Nyale yakni festival menangkap caing laut.

Labuan Bajo

Labuan Bajo yang merupakan ibukota Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur ini menyuguhkan wahana wisata alam Indonesia yang luar biasa. Lanskap yang indah, serta garis pantainya yang sangat istimewa pula panorama yang tiada duanya, yang bisa kamu nikmati secara leluasa di waktu liburan.

Satu diantaranya yang wajib kamu saksikan di Flores tentunya yaitu keajaiban dunia, Komodo. ngga sedikit objek wisata yang ada di Labuan Bajo yang banyak terdapat hewan eksotis dari Indonesia Timur itu sebagai daya tarik utamanya. Selain melihat hewan-hewan endemiknya, Labuan Bajo juga memiliki atraksi budaya yang menarik untuk dinikmati seperti melihat keseharian masyarakat adat di desa adat Wae Rebo.

Likupang

Destinasi wisata Likupang yang letaknya di Minahasa Utara, Sulawesi Utara mungkin masih sangat asiing di telingamu. Destinasi yang abru saja ditetapkan sebagai salah satu dari “5 Bali Baru” ini ternyata memiliki pesona baharinya yang luar biasa.

Beberapa pantai yang bisa kamu kunjungi jika ke Likupang diantaranya adalah Pantai Pulisan, Pantai Paal, Pulau Lihaga,Pulau Gangga, Bukit Larata, dan juga Ekowisata Desa Bahoi. Selain menikmati keindahan alamnya, Likupang juga menyimpan keunikan budaya khas suku Minahasa yang bisa kamu nikmati.

Exit mobile version