Home Fashion and Style 5 Hal yang Perlu Kamu Ketahui Saat Mencoba Kuku Akrilik

5 Hal yang Perlu Kamu Ketahui Saat Mencoba Kuku Akrilik

0
Photo by Designecologist from Pexels

Kuku akrilik biasa digunakan oleh para perempuan yang ingin mempunyai kuku cantik dengan cara yang praktis. Penggunaan kuku akrilik memang tengah menjadi tren belakangan ini.

Banyak orang yang mengeksplorasi corak, pola, bentuk, hingga ukuran yang berani, sementara yang lain ingin membuatnya tetap sederhana dan halus. Namun tak ada salahnya sebelum mengikuti tren, kamu terlebih dahulu mempelajari tentang kuku akrilik. 

Berikut hal yang perlu kamu ketahui tentang tren kuku akrilik.

Perawatan

Photo by freestocks.org from Pexels

Kuku akrilik agak merepotkan karena membutuhkan perawatan yang konsisten. Penggunaan kuku ini bisa membuat area bawah kuku menjadi lembap dan menyebabkan jamur atau infeksi. Jadi pastikan kuku kamu selalu bersih, gunakan minyak kuku khusus untuk menjaganya agar tetap sehat.

Memastikan ketersediaan biaya

Saat menggunakan kuku akrilik, nantinya kamu harus mengunjungi salon untuk perawatan kuku setiap minggunya. Pastikan kamu sudah meluangkan biaya tertentu setiap bulannya. Setiap salon memiliki kualitas produk layanan yang berbeda, jadi pastikan membuat riset terlebih dahulu sebelum memasangkan kuku akrilik. Jadi persiapkan semua biaya yang dibutuhkan.

Tidak nyaman 

Ketika baru mengenakannya, kuku akrilik tidak nyaman pada awalnya. Ada perasaan tegang dan nyeri yang bisa berlangsung selama beberapa hari. Ahli manikur akan menyarankan panjang kuku yang dapat membuat kamu merasa nyaman.

Baca juga: Rekomendasi Aksesoris yang Cocok Untuk Pria dan Wanita

Mulailah dari yang pendek dulu

Photo by Valeria Boltneva from Pexels

Untuk kamu yang baru pertama kali pakai kuku akrilik, sebaiknya mulailah dengan kuku yang pendek dulu. Ini memastikan kamu supaya terbiasa dengan penggunaan kuku ini. Karena di awal pakai kuku akrilik, biasanya kamu akan merasa aneh dan nggak nyaman. Hal ini juga akan membantu kamu kalau sewaktu-waktu akan membuka kaleng soda, mengetik, olahraga, hingga keramas.

Ketahui cara melepas yang benar

Nantinya kuku asli kamu juga akan ikut merasakan efek saat menggunakan kuku akrilik selama 24 jam setiap hari. Untuk mencabut dan melepaskan kuku akrilik dengan aman, rendamlah di dalam nail polish remover sampai lunak. Lalu kikir kuku akrilik tersebut sampai hilang. Proses ini bisa memakan waktu yang cukup lama, tetapi sangat worth it untuk dilakukan.

Baca juga: Tips Memilih Jam Tangan Ideal Untuk Kamu, Ladies!

Exit mobile version