Friday, April 26, 2024
26.1 C
Jakarta
More

    5 Tips Memulai Bisnis Online Bagi Pemula

    Dari waktu ke waktu, bisnis online semakin menunjukkan perkembangan positif. Terlebih, di tengah pandemi covid-19 seperti saat ini yang mengubah kebiasaan belanja menjadi serba online, melalui berbagai platform digital. Namun, meski teknologi menjadi lebih mudah dan bisa diandalkan, membangun sebuah bisnis online tidak semata-mata menjadi hal yang mudah juga. Perlu adanya keberanian dan memanfaatkan kesempatan yang ada dengan baik agar bisnis bisa berjalan dengan baik.

    Terlebih untuk kamu, para pemula yang baru saja terjun membangun bisnis online, tentu memerlukan segudang tips efektif agar langkah awal berbisnismu lancar. Nah, ini dia beberapa tips yang kamu para pemula untuk bisa melangkah dalam membangun bisnis online. Yuk disimak!

    Perhatikan apa yang akan kamu jual

    Sebelum memutuskan untuk berjualan secara online, kamu perlu memerhatikan barang apa yang akan dijual. Ada beberapa resiko yang akan kamu hadapi, khususnya pada proses pengiriman ke customer. Kamu harus memastikan bahwa barang yang dijual bisa sampai dengan aman dan selamat ke tangan pembeli. Untuk itu, kamu harus memilih jasa pengiriman yang tepat. Jika menjual barang yang tak cepat basi seperti pakaian, perabotan atau lainnya mungkin pengiriman standar tidak menjadi masalah. Namun, jika kamu menjual makanan, jasa kurir yang mampu mengirimkan dalam waktu cepat menjadi hal utama yang harus dipertimbangkan.

    Baca juga 4 Trik Membuat Diri Sendiri Senang Berhemat

    Tentukan platform untuk berjualan

    sumber gambar: hashmicro.com

    Setelah memutuskan barang apa yang akan dijual, tentukan juga platform apa yang akan kamu gunakan untuk berjualan. Gunakanlah platform yang bisa mempromosikan produk secara maksimal. Dengan menentukan platform, kamu bisa menyusun strategi yang tepat untuk target pasar. Jangan sampai, platform yang kamu gunakan tidak sesuai dengan para calon pembeli.

    Foto produk secara menarik

    Jaman sekarang, foto produk yang menarik menjadi salah satu faktor yang bisa meningkatkan perhatian calon pembeli. Kamu bisa melihat berbagai contoh foto produk yang menarim di beberapa situs salah satunya pinterest. Jangan lupa, produk yang kamu jual harus menjadi fokus foto dan terlihat dengan jelas agar pembeli mengetahui barang apa yang kamu jual.

    sumber gambar : desainpromosi.co.id

    Baca juga 6 Tips Untuk Make Over Kamar Aesthetic

    Berpromosi dengan reward

    Untuk bisa menarik para calon pembeli, kamu bisa mempromosikan produk yang akan dijual dengan promosi menarik. Beberapa cara yang sedang tren belakangan diantaranya dengan mengadakan give away, promo beli satu gratis satu (buy 1 get 1) atau diskon. Beberapa strategi promosi tersebut bisa kamu terapkan untuk menarik pembeli.

    sumber gambar : freepik

    Perhatikan kualitas produk

    Menjual produk secara online membuat pembeli tidak bisa secara langsung melihat rupa dan bentuk barang. Otomatis, pembeli juga tidak bisa mengetahui bagaimana kualitas barang yang sesungguhnya. Info tersebut hanya bisa didapatkan melalui foto dan keterangan tertulis saja. Karena itu, untuk kamu yang ingin memulai bisnis online, perhatikan dengan baik kualitas produk yang akan kamu jual ya! Tulislah keterangan dar kualitas produk sejelas mungkin agar calon pembeli bisa percaya dan memutuskan membeli produk jualanmu.

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here

    Exit mobile version