Home Otomotif Teknologi Teknologi Dulu Dicela, Kini TikTok Jadi Tren Untuk Tuangkan Kreatifitas

Dulu Dicela, Kini TikTok Jadi Tren Untuk Tuangkan Kreatifitas

0

Siapa yang tak kenal TikTok? Aplikasi satu ini kini kembali menjadi tren yang sedang booming di tengah masyarakat Indonesia. TikTok merupakan sebuah aplikasi pembuat video yang dikembangkan oleh perusahaan IT asal Tiongkok yakni Beijing ByteDance Technology yang dirilis sejak tahun 2016 lalu.

Di awal kemunculannya, aplikasi TikTok ini perlahan mendapat perhatian masyarakat dan kemudian menjadi sebuah tren baru dikalangan para pengguna media sosial untuk membuat video-video kreatif menggunakan aplikasi ini. Bahkan, di Indonesia tren ini sukses melahirkan sebuah komunitas baru yakni komunitas TikTok yang tersebar di seluruh daerah di Indonesia. Beberapa komunitas ini bahkan mampu menggelar meet and greet dan sharing session mengenai tips dan trick membuat video TikTok yang kreatif dan sukses didatangi oleh para pecinta TikTok yang tidak sedikit jumlahnya.

Namun seiring banyaknya jumlah pengguna, berbagai macam video TikTok pun mulai menyebar di portal media sosial lainnya dan mencuri perhatian karena beberapa di antara video tersebut dianggap kurang pantas serta tidak mengedukasi masyarakat. Sehingga, karena kontroversi tersebut, pada Juli 2018 lalu aplikasi TikTok ini sempat diblokir sementara oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo). Pemblokiran ini bahkan tak hanya terjadi di Indonesia saja, tapi juga di negara lain seperti India.

Terlepas dari kontroversi yang terjadi di tahun 2018 tersebut, kini TikTok kembali hadir menjadi sebuah tren yang digandrungi oleh masyarakat pengguna sosial media. Seakan bangkit lagi, TikTok bahkan menyuguhkan lebih banyak inovasi baru dalam aplikasinya yang semakin mendukung para pengguna untuk membuat video kreatif yang menghibur.

Inovasi juga datang tak hanya dari aplikasi TikTok saja, melainkan juga para pengguna yang kini semakin bijak dalam menggunakan sosial media. Beberapa video TikTok yang kini hadir di tengah masyarakat justru sangat mengedukasi seperti adanya video himbauan cara mencuci tangan yang dilakukan oleh sekumpulan dokter muda, hingga video kreatif dari olahragawan yang berbagi tips gaya hidup sehat.

Tak hanya digunakan oleh masyarakat, para aktor/aktris, musisi, dan influencer/content creator dunia juga tak luput dari tren TikTok. Aktris papan atas Indonesia, Dian Sastro juga sempat viral dengan unggahan video TikTok di akun instagram pribadinya yang menuai banyak komentar netizen. Tak hanya booming dikalangan artis Indonesia saja, bahkan idol-idol K-pop asal Korea Selatan pun juga ikut keranjingan aplikasi ini.

TikTok seakan membuktikan bahwa kehadirannya di tengah masyarakat di era digital ini justru mendukung penggunanya untuk lebih kreatif dalam mengekspresikan dirinya. Serta, TikTok juga mematahkan argumen yang dulu sempat menjadi kontroversi karena dianggap tidak mengedukasi dengan menghadirkan berbagai inovasi baru yang nyatanya kini tak hanya menghidbur tapi juga mengedukasi masyarakat.

Yang perlu diingat adalah, berdampak positif atau negatifnya sebuah aplikasi media sosial ditentukan oleh para penggunanya itu sendiri. Jadilah pengguna media sosial yang bijak dan bisa membawa dampak positif bagi diri sendiri dan juga masyarakat.

Exit mobile version