Kejuaraan bulu tangkis Piala Presiden telah berlangsung sejak Senin, 1 Agustus 2022 sampai Sabtu, 6 Agustus 2022 yang dilaksanakan di GOR Nanggala Cijantung, Jakarta Timur. Menteri Pemuda Olahraga Republik Indonesia (Menpora), Zainudin Amali secara langsung membuka bulu tangkis Piala Presiden 2022.
Gelaran Piala Presiden 2022 ini diikuti oleh 606 atlet dari 30 provinsi yang ikut bertanding. Sehingga GOR Nanggala pun disulap agar siap menggelar Piala Presiden pertama kalinya. Terdapat enam lapangan yang digunakan, dengan tiga lapangan masing-masing berhadapan.
Piala Presiden 2020 sendiri mempertandingkan tiga kelompok usia dengan 11 nomor. Salah satunya adalah kelompok usia anak-anak yang memainkan laga tunggal putra dan tunggal putri. Selain itu, ada juga kelompok usia pemula yang mempertandingkan tunggal putra, tunggal putri, ganda putra dan ganda putri.
Lalu terakhir terdapat pula kelompok usia remaja yang terdiri dari pertandingan tunggal putra, tunggal putri, ganda putra dan putri, serta ganda campuran. Total hadiah yang diperebutkan masing-masing adalah lebih dari Rp1 miliar.
Kejuaraan bulu tangkis Piala Presiden 2022 baru pertama kali ini diselenggarakan oleh Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI). Turnamen ini digelar dengan tujuan utama menjaring para bibit atlet terbaik yang tersebar di seluruh penjuru Nusantara.
“Organisasi cabang olahraga yang tata kelolanya bagus dan prestasinya selalu konsisten adalah bulu tangkis. Dan dibuktikan pada perhelatan Kejuaraan Nasional pada perhelatan Kejuaraan Nasional Piala Presiden 2022,” kata Menpora Zainudin.
Baca juga: Sederet Olahraga Ringan Ini Bisa Kamu Lakukan Saat Puasa
Para pebulu tangkis yang berpartisipasi dalam ajang ini berhak mengantongi poin kejuaraan. Poin tersebut berguna untuk memperbaiki posisinya di ranking bulu tangkis nasional. Tambahan poin yang diberikan berbeda-beda tergantung pada kategori usia dan prestasi yang diperoleh. Peraih gelar juara pertama di kelompok usia anak-anak berhak memperoleh 600 poin.
Untuk kategori usia pemula, jumlah poin yang akan didapatkan oleh pemenang di masing-masing nomor adalah 200. Sementara itu, para pebulu tangkis kelompok usia remaja yang berhasil menjadi juara akan dihadiahi poin kejuaraan sebesar 400.
Berikut ini daftar sejumlah peserta Piala Presiden 2022 berdasarkan kontingen provinsi:
Bali: 14 atlet
Yogyakarta: 26 atlet
DKI Jakarta: 71 atlet
Gorontalo: 10 atlet
Jambi: 24 atlet
Jawa Barat: 66 atlet
Jawa Tengah: 66 atlet
Jawa Timur: 61 atlet
Kalimantan Barat: 14 atlet
Kalimantan Selatan: 16 atlet
Kalimantan Tengah: 5 atlet
Kalimantan Timur: 29 atlet
Kalimantan Utara: 2 atlet
Bangka Belitung: 9 atlet
Kepulauan Riau: 12 atlet
Lampung: 8 atlet
Aceh: 4 atlet
Nusa Tenggara Barat: 12 atlet
Papua: 11 atlet
Riau: 23 atlet
Sulawesi Barat: 11 atlet
Sulawesi Selatan: 13 atlet
Sulawesi Tengah: 10 atlet
Sulawesi Tenggara: 13 atlet
Sulawesi Utara: 11 atlet
Sumatera Barat: 12 atlet
Sumatera Selatan: 12 atlet
Sumatera Utara: 18 atlet
Baca juga: Komunitas Badminton SiCepat Ekspres