Tak lengkap rasanya merayakan hari lebaran tanpa menyantap khas hidangan khas lebaran bersama keluarga. Indonesia yang kaya akan tradisi dan budaya tentu tak pernah melewatkan hadirnya menu-menu hidangan wajib yang tak pernah absen saat lebaran tiba. Menu-menu wajib ini biasanya akan menjadi primadona saat sanak saudara datang berkunjung silaturahmi dengan keluarga. Ini dia beberapa kuliner dan hidangan wajib yang harus ada saat hari lebaran tiba!
Ketupat
Yang menjadi ikon saat lebaran tiba tentunya adalah ketupat! Makanan yang terbuat dari beras ini menjadi makanan wajib saat lebaran tiba. Penyajiannya yang unik dengan dibalut oleh daun janur ini menjadi elemen utama dari menu lebaran. Selain ketupat, ada juga lontong yang sama-sama terbuat dari beras. Bedanya, lontong dibungkus menggunakan daun pisang ya guys!
Rendang daging
Kuliner yang didapuk sebagai makanan terenak di dunia ini juga menjadi salah satu hidangan wajib yang harus ada saat lebaran tiba lho! Tak perlu diragukan, citarasa rendang yang kuat dengan bumbu rempah-rempah Indonesia membuat masakan ini menjadi favorit banyak orang. Rendang juga akan disajikan berdampingan dengan opor dan ketupat saat lebaran sehingga membuat lebaranmu semakin kaya akan rasa.
Opor Ayam
Bukan lebaran namanya kalau tida ada opor ayam. Saking seringnya menu ini hadir di saat lebaran, tak lengkap rasanya jika tidak makan masakan ini saat lebaran. Opor ayam menjadi teman wajib ketupat lho! Dimasak dengan bahan dasar rempah-rempah yang dicampur santan membuat cita rasa opor ini sangat gurih dan lezat. Tambahan daging ayam yang empuk juga bisa membuat kamu ketagihan.
Sambal goreng kentang
Tak lengkap rasanya jika tidak ada sesuatu yang pedas yang bisa menggoyang lidah. Hidangan yang terbuat dari kentang yang dipotong dadu dengan tambahan ati atau ampela ayam ini dicampur dengan bumbu peda cabai yang nikmat. Biasanya, menu ini akan disajikan bersama dengan ketupat dan opor. Hadirnya sambal goreng kentang yang pedas ini tentunya membuat lebaranmu semakin nikmat!
Soto
Salah satu makanan berkuah khas Indonesia ini juga menjadi kuliner wajib saat hari lebaran tiba. Soto yang terbuat dari bumbu rempah-rempah Indonesia ini biasanya disajikan bersama dengan ketupat. Punya banyak jenis, kamu bisa menikmati berbagai macam soto lho mulai dari doto Betawi dengan khas kuah santannya, soto semarang dan soto lamongan dengan kuah bening dan segarnya, hingga soto padang dengan cita rasa kuat khas masakan padang.
Nah, itu dia beberapa kuliner dan hidangan wajib yang harus ada saat lebaran ya! Melihatnya saja sudah membuat lidah bergoyang. Kalau kamu lebih suka yang mana?