Home Otomotif Teknologi Robot Penjelajah NASA Berhasil Mendarat Di Mars

Robot Penjelajah NASA Berhasil Mendarat Di Mars

0

Robot penjelajah NASA, Perseverance akhirnya berhasil mendarat di Mars. Melalui akun resmi Twitter NASA, pihak lembaga antariksa itu bersorak atas keberhasilannya ini. Dikutip dari laman resmi NASA pada Jumat, 19 Februari 2021, Pejabat Administrator NASA, Steve Jurczyk mengatakan pendaratan tersebut menjadi momen penting yang tidak hanya untuk NASA, namun juga Amerika Serikat, serta eksplorasi ruang angkasa secara global. Menurutnya misi ini juga menjadi persiapan eksplorasi manusia ke Mars di masa depan. 

Photo by YouTube.com/NASA

Steve juga mengungkapkan misi Perseverance Mars 2020 menjadi perwujudan negara Amerika untuk bertahan di saat situasi menantang, menginspirasi, dan memajukan ilmu pengetahuan. Misi ini diluncurkan pada 30 Juli 2020 dari Cape Canaveral Space Force Station di Florida, AS. Hal ini membuktikan bahwa, Perseverance menempuh perjalanan selama 203 hari dan melintasi 472 kilometer hingga akhirnya sampai ke Mars. 

Setelah mendarat di Mars, robot tersebut akan menjalani pengujian dalam beberapa minggu ke depan. Setelah itu Perseverance akan menjalani misi dalam dua tahun di wilayah Jezero, Crater. Perseverance akan melakukan penjelajahan dan menyelidiki batuan sedimen pada dasar danau Jezero dan sungai. Hal tersebut ditujukan untuk mengetahui karakteristik geologi dan iklim masa lalu pada wilayah tersebut. 

Photo by YouTube.com/NASA

Selain itu, misi perseverance ke Mars juga untuk mencari tanda-tanda kehidupan dari mikroba kuno. NASA dan lembaga antariksa Eropa, ESA, juga menjalankan kampanye Mars Sample Return yang memungkinkan peneliti di Bumi untuk mempelajari sampel yang dikumpulkan Perseverance dan mencari tanda definitif kehidupan masa lalu. 

Dilansir dari CNBC Indonesia, sebelumnya, Tianwen-1 China mendarat pada 10 Februari 2021 dan tepat sehari sebelumnya Hope UEA juga telah sampai di lokasi yang sama. Tianwen-1 berencana membawa sejumlah material murni dari Mars dan pulang ke Bumi pada tahun 2030 mendatang. Sementara itu, pendaratan UEA menjadi sejarah tersendiri karena hal ini merupakan peristiwa pertama bagi negara Arab telah mencapai Mars. 

Exit mobile version