Home SiCepat CSR SiCepat Bantu Renovasi Masjid Jamie As-Salam Bandung

SiCepat Bantu Renovasi Masjid Jamie As-Salam Bandung

0

SiCepat Ekspres kembali menunjukkan kepeduliannya melalui kegiatan CSR dalam membantu renovasi Masjid Jamie As-Salam di Desa Cimenyan, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung. Masjid ini menjadi salah satu bangunan yang terdampak bencana puting beliung yang melanda kawasan Bandung, Jawa Barat pada Minggu sore, 28 Maret 2021. 

Bantuan yang diberikan pada tanggal 13 April 2021 oleh SiCepat ini ditujukan untuk proses renovasi Masjid Jamie As-Salam berupa dua buah hebel, empat karung semen, dan enam buah asbes. Bantuan ini diserahkan kepada pengurus Masjid Jamie As-Salam oleh perwakilan tim gerai SiCepat Ekspres di wilayah Bandung. 

Bantuan ini akan digunakan untuk merenovasi bagian-bagian masjid yang mengalami kerusakan, seperti bagian atap dan tembok masjid. Kerusakan yang dialami Masjid Jamie As-Salam ini merupakan salah satu dampak dari amuk puting beliung yang diduga berkecepatan 56 kilometer per jam. 

Dari beberapa video amatir yang beredar, terjangan angin kencang tersebut bisa sampai mematahkan batang pohon, menumbangkan tiang listrik, hingga kerusakan bangunan seperti yang dialami Masjid Jamie As-Salam. Sebagian bangunan di wilayah tersebut mengalami kerusakan parah bahkan ambruk. 

Dilansir dari cnn.com, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bandung melaporkan sebanyak 298 rumah mengalami kerusakan akibat angin puting beliung yang menerjang tiga desa di Cimenyan. Fenomena alam ini juga mengakibatkan dua orang luka berat, tiga orang luka ringan, serta pohon tumbang yang menimpa dua mobil. 

Renovasi Masjid Jamie As-Salam dilaksanakan pada tanggal 15 April 2021, dimulai pada pukul 10.00 WIB. Melalui kegiatan CSR ini, SiCepat Ekspres berharap dapat membantu salah satu renovasi Masjid Jamie As-Salam agar dapat kembali menjadi tempat ibadah yang kayak bagi masyarakat. 

Exit mobile version