Home SiCepat Event SiCepat Mengundang Investor dan Partner Ke Gala Night

SiCepat Mengundang Investor dan Partner Ke Gala Night

0

The Annual Gala Night menjadi salah satu perhelatan besar yang telah dilakukan oleh SiCepat Ekspres sepanjang tahun 2021. Acara ini merupakan bentuk apresiasi kepada para seller HVM (High Value Member) karena telah banyak berpartisipasi pada kemajuan SiCepat sampai saat ini.

Dengan mematuhi protokol kesehatan dan digelar secara esklusif, Annual Gala Night SiCepat juga diramaikan oleh brand ambassador, dan beberapa artis papan atas lainnya, serta turut mengundang para investor dan partner. Kehadiran mereka merupakan suatu dukungan bagi perkembangan SiCepat mengingat acara ini hanya dihadiri oleh orang-orang yang diundang secara khusus dari tim SiCepat.

SiCepat Ekspres menjadi salah satu ekspedisi terbesar di Indonesia yang mengutamakan kemudahan dan kecepatan pengiriman barang bagi customer-nya telah dibantu oleh para investor yang selalu mendukung segala kegiatannya. Di antara investor SiCepat adalah Barito Teknologi, Kejora Capital, MDI Ventures, Falcon House Partners, Indies Capital Partners, Thrill Capital, Daiwa Securities Group, KFW DEG, Pavilion Capital, dan Kejora Capital.

Baca juga: Kemewahan Gala Night SiCepat Ekspres Bertema Black and Gold

Perkembangan SiCepat juga tidak terlepas dari rekan partner yang sudah lama mempercayai SiCepat sebagai jasa ekspedisi mereka seperti, Tokopedia, Shopee, Bukalapak, Zalora, Lazada, Blibli, Jakmall, Zilingo Shopping, Heaven Lights, Ever White, Lights.Clo, Macademia, Klamby, Mayoutfit, Geulis, Oclo Outfit, Vanilla Hijab, Hey Male, Kami, Livehaf, dan Metamorv Official.

Melihat peluang bisnis di Indonesia yang semakin meluas di era digital, SiCepat Ekspres juga melakukan investasi dengan beberapa brand pada tahun 2021 di antaranya adalah berkolaborasi dengan MCASH untuk menyelenggarakan program pesan makanan Rp 5.000 bagi pasien Covid-19 yang tengah melakukan isolasi mandiri. SiCepat juga menjalin Kerjasama dengan PT Digital Mediatama Maxima Tbk., (DMMX) dengan berpartisipasi dalam pendanaan tahap awal (seed funding) pada NAMA Beauty senilai US$5 juta, untuk NAMA Beauty sehingga memungkinkannya memiliki akses jangkauan distribusi yang kuat dan terukur. Selain itu, PT NFC Indonesia Tbk (NFCX-MCAS Group) dan SiCepat juga menjalin dengan Univesitas Gadjah Mada (UGM) membangun perusahaan patungan PT Volta Indonesia Semesta untuk memanfaatkan kemampuan sumber daya alam guna pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam rangka pelaksanaan pembangunan nasional selama kurun waktu 5 tahun.

The Annual Gala Night berlangsung cukup meriah dengan mematuhi protokol kesehatan yaitu mewajibkan para tamu undangan untuk melakukan swab antigen sebelum memasuki venue. Para tamu kemudian diberikan welcome drink sebagai jamuan saat masuk ke dalam ballroom. Selain itu, para tamu juga dapat berpose ceria pada booth foto yang disediakan dengan teknologi 360 sehingga hasil yang diberikan nampak seperti video. Acara ini diakhiri dengan kesempatan untuk foto bersama dengan brand ambassador Sicepat Ekspres dan pemberian souvenir.

Baca juga: Pemenang Doorprize Annual Gala Night SiCepat Ekspres

Exit mobile version