Yayasan Dunia Mega Bintang dan Gerakan Indonesia Pasti Bisa kembali menggelar kegiatan vaksinasi Covid-19. Sentra Vaksinasi Covid-19 kali ini telah sukses berlangsung selama 2 hari, yakni 28-29 Agustus 2021 di Tanah Sereal, Jakarta Barat.
Kegiatan ini dibuka mulai pukul 07.30 WIB – selesai dengan mengusung tema “Merdeka Dari Covid-19, Tanah Sereal Bangkit Menuju Zona Hijau Vaksinasi Bersama Ivan Gunawan,” Adapun persyaratan vaksin, sebagai berikut:
Vaksin Dosis 1:
- Sinovac: usia 12-17 tahun dan ibu hamil
- AstraZeneca: usia 18 tahun ke atas, ibu menyusui, dan lansia
Vaksin Dosis 2:
- Vaksin dosis 1 Sinovac mendapatkan vaksin dosis 2 Sinovac (minimal 28 hari setelah vaksin dosis 1)
- Vaksin dosis 1 AstraZeneca mendapatkan vaksin dosis 2 AstraZeneca (minimal 3 bulan setelah vaksin dosis 1)
- Tidak terkonfirmasi positif Covid-19 dalam 3 bulan terakhir
- Untuk dosis 2 membawa kartu vaksin pertama dan foto copy KTP
- Bagi pelajar usia 12-17 tahun yang belum memiliki KTP membawa 1 lembar fotocopy Kartu Keluarga (KK) atau membawa fotocopy Kartu Identitas Anak (KIA)
- Peserta langsung datang ke lokasi
- Disarankan membawa alat tulis sendiri (pulpen).
“Vaksinasi dosis ke-2 hari pertama telah selesai dan berjalan sangat baik, serta kondusif di Kantor Lurah Tanah Sereal, Jakarta Barat. Antusiasme warga sangat tinggi dan patut kita apresiasi. Terbukti, sebanyak 1.814 peserta sudah mendapatkan vaksin hari ini,” ungkap Ivan Gunawan dalam akun Instagrammya @ivan_gunawan pada Sabtu (28/8/2021).
Yayasan Dunia Mega Bintang juga mengucapkan terima kasih kepada Indonesia Pasti Bisa dan Anak Bangsa Peduli atas dukungan 2.838 paket sembako yang diberkan kepada peseta vaksin. Kegiatan vaksinasi ini juga dapat berjalan dengan lancar berkat dukungan dari Maharni Kemala Foundation, Minuman Oasis, Pisang Goreng Bu Nanik, Dapur Solo, serta jajaran staff Pemda DKI Jakarta, khususnya Kecamatan Tambora dan Kelurahan Tanah Sereal.