Saturday, April 20, 2024
31.7 C
Jakarta
More

    3 Resep Jus Detoks untuk Diet yang Menyehatkan

    Tahu gak sih, ternyata banyak cara untuk membersihkan organ-organ di dalam tubuh atau detoks, salah satunya dengan mengonsumsi jus sayur dan buah. Minus jus dipercaya dapat dapat menutrisi tubuh secara maksimal dan juga membuang racun.

    Minuman berbahan dasar buah dan sayuran ini tidak cuma menyegarkan. Nyatanya, mengkonsumsi segelas jus juga bantu untuk menyehatkan tubuh. Khasiat dari jus detoks ini dapat mengoptimalkan proses pengeluaran racun dari dalam tubuh, sekaligus menurunkan berat badan. 

    Rasanya yang enak dan menyegarkan tentu akan membuat kamu semakin bersemangat menjalani pola hidup sehat. Entah untuk tujuan menghindarkan dari berbagai macam penyakit maupun berat badan. Berikut ini 3 resep jus detoks yang segar dan menyehatkan tubuh untuk kamu coba!

    1. Red Juice, racikan dari apel, stroberi, wortel, dan lemon

    Bahan-bahan:

    2 buah apel

    4 buah stroberi

    3 buah apel

    1 lemon

    Cara membuat:

    Campur 2 buah apel, 4 buah stroberi, dan 3 buah wortel. Haluskan dengan blender, lalu tambahkan 3 sdm perasaan air lemon, dan jus pun siap untuk dikonsumsi. Jika ingin lebih segar, boleh tambahkan sedikit es batu.

    Baca juga: Berbagai Resep Minuman Herbal yang Mudah Dibuat

    1. Jus Brokoli Mix Apel, Mangga, Kiwi, dan Mentimun
    Photo by Toni Cuenca from Pexels

    Bahan-bahan:

    3 buah potong buah apel ijo

    3 potong mentimun

    ½ buah kiwi

    ½ buah manga

    Brokoli secukupnya

    100 ml air matang

    Cara membuat:

    Cuci bersih buah dan sayuran kemudian iris tipis atau sesuai keinginan, jangan lupa apel buang bijinya. Campur semua buah, sayur, dan air. Blender semua bahan sampai halus, dan jus siap dinikmati.

    1. Jus Apel dengan Wortel
    Photo by Pixabay from Pexels

    Bahan-bahan:

    1 buah apel besar

    ½ potongan buah nanas

    2 buah wortel besar

    2 buah jahe segar

    Cara membuat: 

    Cuci semua bahan dan keringkan. Lalu potong buah dan sayuran menjadi potongan berukuran 1-2 inci, buang semua kulitnya. Masukkan semua bahan dan jus pun siap dinikmati.

    Baca juga: Resep Minuman Herbal untuk Menjaga Imunitas Tubuh Saat Pandemi

    Latest news

    Related news

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here