Friday, March 29, 2024
31.9 C
Jakarta
More

    5 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Kredit Mobil

    Memiliki kendaraan pribadi mungkin masih menjadi mimpi setiap orang. Terlebih sebuah mobil yang bisa dikatakan memiliki harga yang tidak murah. Namun, di zaman serba mudah seperti sekarang ini, mobil bukan lagi hal yang sulit untuk dimiliki. Tak harus membelinya dengan membayar penuh, kini sudah banyak sistem pembayaran kredit jika kamu ingin membeli sebuah mobil.

    Namun, jangan tergiur dengan berbagai syarat yang mudah dan tawaran kredit mobil yang banyak beredar di masyarakat ya, guys! Salah-salah jika kamu tidak teliti dan tidak memperhatikan berbagai hal penting lainnya, bukannya jadi menyenangkan karena punya mobil, kamu justru akan stress karena hal-hal yang tak kamu perhatikan saat mengambil kredit.
    Nah, untuk menghindari hal ini, ini dia 5 hal yang sangat penting bagi kamu ketika akan memutuskan mengambil kredit mobil ya! Simak baik-baik ya.

    Sesuaikan tipe mobil dengan kebutuhan

    Hal pertama yang harus kamu perhatikan sebelum mengambil kredit adalah sesuaikanlah jenis/tipe mobil yang akan kamu beli dengan kebutuhanmu. Tak perlu membeli mobil keren dengan harga selangit demi mendapat perhatian orang lain guys! Belilah tipe mobil yang sesuai kebutuhan. Jika kamu butuh mobil yang bisa memuat banyak orang dan barang karena sering keluar kota, maka pilihlah jenis MPV dengan ukuran besar.

    Perhatikan harga beli dan jualnya nanti

    Hal kedua yang perlu kamu lakukan ketika akan mengambil kredit mobil adalah perhatikan harga beli dan harga jualnya nanti. Beberapa mobil harganya akan langsung turun 10-15% setelah kelaur dari showroom. Namun, ada juga yang harga bekasnya justru semakin tinggi ketimbang harga beli. Jika kamu tak mau rugi di kemudian hari, perhatikan hal ini dengan seksama ya! Lihatlah mobil dengan teliti mulai dari tipenya, mereknya, mesinnya, hingga spesifikasi lainnya yang bisa dijadikan pedoman dalam menilai harga jual mobilmu nantinya.

    Cari perbandingan dealer dan leasing

    Setelah yakin dengan pilihan mobilmu, langkah yang harus kamu lakukan selanjutnya adalah bandingkan harga mobil tersebut di beberapa dealer atau perusahaan leasing serta bandingkan juga program kredit yang mereka tawarkan. Biasanya, akan ada perbedaan di masing-masing delaer seperti misalnya suku bunga atau program kredit lainnya yang ditawarkan. Pertimbangkanlah dengan matang sebelum menentukan perusahaan leasing/dealer yang akan kamu gunakan.

    Lihatlah total harga yang harus bayar

    Selain membandingkan harga dari beberapa dealer dan perusahaan leasing, kamu juga harus memperhatikan harga total yang harus dibayarkan ketika akan mengambil kredit. Biasanya, pihak bank atau leasing akan mengambil bunga 20% dari harga jualnya. Dengan melihat jumlah cicilan yang harus dibayarkan setiap bulannya, kita bisa menghitung berapa pengeluaran yang diperlukan. Yang perlu diperhatikan, jangan mudah tertipu dengan godaan uang cicilan yang murah. Semakin kecil cicilan yang kamu bayarkan, maka akan semakin lama jangka waktu kamu membayar. Hal ini tentu akan beresiko bagi kehidupan keuangan kamu kan?

    Tentukan masa cicilan

    Meskipun kini banyak kemudahan dalam mengambil kredit untuk mobil, jangan terlalu tergoda ya! Ketika kamu memutuskan untuk melakukan kredit, maka perhitungkan masa cicilanya. Jangan sampai kamu mencicil terlalu lama karena tentunya hal tersebut akan menjadi beban. Meskipun dengan jangka waktu yang lama, besaran cicilan akan semakin kecil. Namun, kamu juga perlu mengatur keuangan untuk kebutuhan yang lainnya kan? Nah, untuk itu penting bagi kamu mempertimbangkan masa cicilan mobil dengan kemampuan finansialmu ya!

    Latest news

    Related news

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here