Sunday, November 24, 2024
26.4 C
Jakarta
More

    Selain Sirkuit Baru, Ini Pesona Keindahan Mandalika

    Mandalika merupakan salah satu destinasi wisata yang menyimpan banyak keindahan. Selain hadirnya lintasan sirkuit baru yang nantinya akan digunakan di ajang balap MotoGP di tahun 2021 mendatang, ternyata Mandalika juga punya pesona lain yang tak kalah indah lho! Bagi kamu para travelers yang ingin mengeksplor pesona wisata Indonesia di destinasi yang berlokasi di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat ini, yuk intip beberapa tempat yang bisa melepas stres dan memanjakan matamu!

    Pantai Batu Payung

    Bagi kamu penyuka pantai, tempat wisata satu ini wajib banget dikunjungi saat berada di Mandalika ya! Pantai Batu Payung di Lombok Tengah ini terkenal karena ada sebuah karang besar yang mirip dengan payung di pesisirnya. Menjadi primadona di kalangan pantai lain di Lombok, Pantai satu ini memiliki tampilan yang sedikit berbeda dengan pantai lain yakni tak memiliki hamparan pasir putih dan terdiri dari banyak batuan karang besar. Namun hati-hati ya saat menyusuri pantai ini karena ada banyak lumut yang licin bisa membuatmu terpeleset.

    Bukit Merese

    Tak cuma pantainya saja yang cantik, Mandalika juga punya banyak pesona dari jajaran bukit-bukitnya. Salah satunya adalah Bukit Merse dengan banyak keindahan yang bisa dinikmati. Butuh waktu sekitar 30 menit untuk mendaki bukit tersebut sampai ke puncaknya, rasa lelahmu akan terbayar dengan pemandangan laut biru yang sangat indah. Dari atas bukit, kamu bisa melihat gugusan pantai dan terumbu karang yang mengintip di bawah air laut yang jernih. Jika suka berfoto, tempat ini menjadi spot terbaik yang bisa kamu bagikan ke teman-teman di media sosial lho!

    Pantai Kuta

    Meski namanya sama dengan pantai yang ada di Bali, pantai satu ini juga tak kalah indah lho! Pantai cantik ini dikekelingi pepohonan rindang dan berugak yang bisa menjadi tempat berteduh oleh para pengunjung pantai untuk beristirahat. Selain ombak pasir putihnya yang terkenal, pantai satu ini juga menyajikan jajaran wisata kuliner yang bisa kamu cicipi lho! Berlama-lama di pantai ini bisa membuat rasa lelah dan penatmu berkurang dan digantikan dengan rasa senang karena suasananya yang memberi ketenangan.

    Desa Wisata Ende

    Bagi kamu yang juga ingin menikmati wisata budaya di Mandalika, kunjungilah Desa Wisata Ende ya! Kawasan ini merupakan rumah bagi susu sasak asli Lombok. Di sini, masyarakat berhasil bertahan hidup dengan gaya tradisionalnya dengan menghindari kebutuhan pokok modern seperti listrik dan teknologi. Di sini, kamu bisa belajar mengenai kebudayaan asli suku Sasak dan juga tradisi yang berlaku di masyarakat Lombok. Tentu, pengalaman ini akan menjadi oleh-oleh yang sangat berkesan dalam liburanmu ke Mandalika lho!

    Baca juga 5 Wisata Di Banten Yang Bisa Jadi Alternatif Liburanmu!