Monday, November 25, 2024
32.6 C
Jakarta
More

    Penipuan yang Kerap Menimpa Seller Olshop

    Penipuan dapat terjadi kepada siapa saja, tidak terkecuali dengan pebisnis online atau seller olshop (online shop). Di era digital seperti ini, Sahabat SiCepat harus menjadi seller olshop yang bijak dan cerdas dalam berjualan online. 

    Beberapa hal perlu diperhatikan dalam berbisnis online, seperti mencermati bukti transfer dan keaslian barang yang dipesan dari distributor. Simak, solusi mencegah penipuan yang berisiko menimpa seller olshop berikut ini!

    Bukti transfer palsu 

    Untuk mengantisipasi penipuan yang dilakukan oleh pembeli ‘nakal’, kamu perlu cek mutasi rekening setelah pembeli menyatakan bahwa ia telah membayar pesanannya. Meskipun pembeli sudah memberikan bukti transfer, tidak ada salahnya apabila kamu melakukan cek mutasi karena di zaman sekarang ini, segala macam bentuk penipuan dapat dilakukan termasuk bukti transaksi di ATM. 

    Meminta nomor kartu ATM 

    Modus ini sering dilakukan oleh seseorang yang ingin mengambil uang seller. Untuk itu, kamu jangan pernah memberikan nomor yang tertera pada kartu ATM! Cukup berikan nomor rekenening untuk transaksi dengan para pembeli ya! 

    Barang palsu dari distributor 

    Kamu perlu bersikap selektif terhadap vendor atau distributor barang yang akan dijual kembali di toko milikmu. Pilihlah distributor yang sudah terbukti benar, baik secara harga maupun kualitas. Jangan sampai kamu kena marah pembeli karena barang yang kamu jual itu palsu, padahal kamu tidak berniat untuk menipu pembeli. 

    Itu dia jenis-jenis penipuan yang berisiko menimpa seller olshop beserta solusinya! Jangan lupa untuk terus percayakan SiCepat Ekspres sebagai jasa pengiriman paket kamu. Karena kini, SiCepat Ekspres semakin memberikan kemudahan dan kenyamanan kepada Sahabat SiCepat. Kamu bisa drop paket di SiCepat Point terdekat, seperti Alfamart atau kamu bisa menghubungi SiCepat Klik melalui WhatsApp di 0813-1920-0030 agar paket kamu bisa di-pick up oleh SiGesit.

    Buat kamu yang berjualan di Shopee, pakai SiCepat semakin untung karena paket dengan berat sampai dengan 0,5 kg tidak perlu bayar ongkir 1 kg lagi! Kepercayaan pelanggan kamu juga akan semakin meningkat karena dengan layanan reguler SiCepat, paket kiriman kamu akan sampai di tujuan dalam waktu 8 jam, serasa sameday!