Friday, November 22, 2024
29.2 C
Jakarta
More

    Jaga Keamanan Paket, SiCepat Terapkan Prokes

    Pandemi Covid-19 yang merebak cepat memaksa perusahaan-perusahaan bergerak cepat untuk mengantisipasi dampak yang lebih jauh terhadap bisnis mereka. Tak terkecuali SiCepat Ekspres yang langsung menerbitkan instruksi protokol kesehatan melalui memo internal dan SOP kepada seluruh karyawan baik di kantor pusat maupun di operasional dalam hal penanganan paket.

    Chief Marketing Officer SiCepat Ekspres, Wiwin Dewi Herawati menjelaskan apa saja yang dilakukan dalam proses implementasi dan pengawasan protokol kesehatan.

    “Kami menerapkan Work From Home dan memfasilitasi kantor dengan gun thermal dan hand sanitizer. Lalu kami melakukan desinfektasi kantor dan mewajibkan karyawan mengenakan masker,” jelas Wiwin kepada SWA Online di Jakarta.

    Dok. SiCepat Ekspres

    Wiwin menambahkan, untuk karyawan di kantor pusat, manajemen menerapkan sistem kerja shifting. Adapun inovasi untuk mendukung sistem kerja di era adaptasi dari sisi operasional adalah SiCepat Ekspres mendigitalisasi sistem kerja, baik dari absensi, media komunikasi, penggunaan sistem kerja berbasis Cloud.

    “Inovasi untuk mendukung penjualan dilakukan dengan menciptakan aplikasi berbasis digital dan cloud yang memudahkan tim penjualan dapat mengontrol dan melakukan penjualan dengan optimal,” tambah Wiwin.

    Sebagai perusahaan logistik, SiCepat Ekspres memastikan keamanan paket dengan cara melakukan desinfektasi pada setiap barang yang masuk di HUB, menyediakan sarana cuci tangan dengan air dan sabun, hand sanitizer, dan melengkapi seluruh team operasional termasuk kurir dengan sarung tangan dan masker.

    “Kurir menjadi garda terdepan kami dalam melayani customer untuk itu kami selalu memperhatikan kesehatan kurir dengan selalu mewajibkan menggunakan masker dan sarung tangan setiap berinteraksi dengan customer,” kata Wiwin. (sumber artikel: SWA.co.id)