Friday, November 22, 2024
33.6 C
Jakarta
More

    Partisipasi SiCepat Dalam Jobs.id Virtual Week

    SiCepat Ekspres berpartisipasi dalam Jobs.id Virtual Week yang dilangsungkan pada tanggal 7-13 Juni 2021 pukul 09.00-18.00 WIB. Jobs.id Virtual Week dapat menjadi peluang untuk kamu, teman, kolega, keluarga yang sedang mencari pekerjaan. Acara ini dilengkapi dengan virtual interview, live webinar dengan para ahli dan juga flash vacancy. 

    SiCepat berpartisipasi menjadi salah satu perusahaan yang ikut membuka lowongan pekerjaan dalam Jobs.id Virtual Week ini untuk mencari calon karyawan yang dapat melayani dari hati, serta memperkenalkan SiCepat Ekspres ke seluruh masyarakat Indonesia.

    “Adanya Event Job Fair Virtual Weeks yang di adakan Jobs.id, sangat membantu kami dalam pencarian kandidat, membantu para pencari kerja dalam mencari pekerjaan yang sesuai kompetensi yang dimiliki, dan sebagai salah satu wadah kami untuk memperkenalkan PT Sicepat Ekspres Indonesia lebih luas di situasi Pandemi Covid 19.”

    tutur Denny Nurfallah, Supervisor HR Recruitment SiCepat Ekspres. 

    Buat kamu yang tertarik untuk membangun karir di dunia logistik, SiCepat Ekspres juga membuka lowongan pekerjaan yang bisa kamu akses melalui portal sicepat.com/career. Terkait dengan hal tersebut, SiCepat Ekspres mengingatkan bahwa setiap rekrutmen atau lowongan pekerjaan dari PT SiCepat Ekspres Indonesia tidak memungut biaya apapun.

    Dengan tampilan 3D dan fitur baru, Jobs.id Virtual Week Session 2 menghadirkan 500+ lowongan pekerjaan pilihan dari perusahaan-perusahaan yang berpartisipasi. 28 webinar dengan 28 pembicara yang terdiri dari para profesional, ahli, hingga influencer dan content creator dapat disaksikan oleh kamu yang berada di seluruh wilayah Indonesia. 

    Mau dengar insight langsung dari para profesional di webinar Jobs.id Virtual Week Session 2? Daftar sekarang di: https://virtualweek.jobs.id/