Friday, March 29, 2024
31.9 C
Jakarta
More

    Samsung Galaxy Tab A

    Dunia gadget seakan tak pernah lelah berinovasi menghasilkan perangkat baru yang semakin canggih setiap harinya. Salah satunya adalah perusahaan gadget asal Korea Selatan, Samsung yang beberapa waktu lalu baru saja meluncurkan gadget terbarunya yakni Samsung Galaxy Tab A.

    Ada yang berbeda dengan rilisnya tab terbaru dari Samsung ini. Kali ini, Samsung meluncurkan tablet terbarunya untuk membantu para pelajar dalam proses belajarnya. Karena itulah, Samsung menghadirkan berbagai fitur baru yang mempermudah penggunanya untuk belajar.

    Galaxy Tab A 2019 hadir dengan spesifikasi chipset Snapdragon 429, layar jernih 16:10, dan dual speaker yang sangat cukup untuk memutar aplikasi belajar yang menarik secara visual dan audio, sehingga fitur ini mampu mengajak anak didik berimajinasi dan mudah mengerti.

    Tablet ini juga telah disematkan dan dilengkapi dengan fitur Samsung Smart Learning Class yang merupakan pengembangan dari konsep kelas digital untuk jenjang sekolah dasar hingga perguruan tinggi.

    Fitur Samsung Smart Learning Class ini dihadirkan dalam rangka Samsung yang berusaha lebih fokus untuk mengembangkan perangkatnya sebagai alat belajar yang didalamnya menyediakan materi-materi pembelajaran dari hasil kerjasamanya dengan mitra kerja seperti PesonaEdu untuk buku digital interaktif, IJakarta, dan Perpustakaan Nasional untuk e-Library.

    Tak hanya itu saja, melalui Samsung Galaxy Tab A ini Samsung juga menyediakan fitur learning management system dimana Samsung memanfaatkan fitur Samsung KNOX untuk membangun Samsung Interactive Classroom. Sebuah aplikasi pembelajaran digital yang memungkinkan guru dapat mengontrol apa saja yang akan disampaikan kepada murid, mulai dari penggunaan, tombol, hingga pembatasan materi yang akan disampaikan.

    Menyasar para pelajar, Samsung resmi membanderol tablet terbarunya ini dengan harga yang lebih terjangkau yakni Rp 1,99 jutaan.

    Latest news

    Related news

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here