SiCepat Ekspres melalui program CSR SiCepat Peduli memberikan bantuan dana sebanyak Rp50.000.000 kepada BAZNAS untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak gempa bumi di beberapa kecamatan Sumur, Malimping, Cihara, dan Lebak Gedong pada 21 Januari lalu. Simbolisasi penyerahan bantuan donasi ini berlangsung di Gedung Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS), Jakarta.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pandeglang, Banten memaparkan, bahwa gempa yang terjadi pada 14 Januari 2022 sebesar 6.6 SR. Gempa tersebut memberikan dampak kerusakan pada 257 rumah warga, 10 unit sekolah, dan puskesmas.
Melihat kondisi masyarakat yang terdampak gempa bumi, BAZNAS membuka posko bantuan yang dipusatkan di Sumur Banten. Sehubungan dengan pembukaan posko bantuan BAZNAS, SiCepat Ekspres bergerak untuk memberikan bantuan donasi yang diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak gempa bumi.
Baca juga: SiCepat Beri Bantuan Kaki Palsu untuk Karyawan
“Kami sangat mengapresiasi SiCepat Ekspres yang saat ini mendonasikan sebagian dari keuntungannya untuk saudara-saudara kita yang sedang membutuhkan akibat bencana gempa bumi. Bantuan ini akan kami fokuskan untuk wilayah Pandeglang, Banten karena di sana cukup parah. Harapan kami, mudah-mudahan dengan melihat kolaborasi BAZNAS bersama SiCepat Ekspres ini, perusahaan lain dapat berkontribusi juga dalam membantu masyarakat yang membutuhka,” ungkap Budi Setiawan, Kepala Divisi CSR BAZNAS.
“SiCepat Ekspres turut berempati atas kejadian bencana alam yang menimpa masyarakat di beberapa wilayah Banten. Kolaborasi kami bersama BAZNAS bukanlah yang pertama kalinya. Bersama BAZNAS kami bisa membantu masyarakat dengan jangkauan yang lebih luas lagi. Semoga dengan bantuan donasi yang diberikan dapat bermanfaat bagi pemulihan kondisi rumah, sekolah, dan puskesmas agar masyarakat dapat menjalani kegiatan seperti sediakala,” ujar The Kim Hai, CEO SiCepat Ekspres.
Melihat kondisi wilayah Indonesia yang rawan bencana, kedepannya, SiCepat Ekspres akan terus menjalin kolaborasi dan sinergi dengan Pemerintah maupun pihak swasta dalam penyaluran bantuan bagi masyarakat terdampak melalui program SiCepat Peduli.
Baca juga: SiCepat Ekspres Raih Penghargaan IPRA 2022 dan Gelar Lomba Foto dan Artikel Jurnalistik