SiCepat Ekspres melalui program Peduli Keluarga SiCepat salurkan bantuan berupa santunan dan sembako kepada karyawan bernama Jonathan selaku Last Mile Assitant Coordinator SiGesit Kramat Jati, Jakarta Timur.
Penyerahan bantuan uang tunai diserahkan secara simbolis bersama dengan Komunitas Agape SiCepat di kediamannya Kayu Putih, Jakarta Timur, Selasa (31/2/23).
Musibah kebakaran rumah melanda kediaman Jonathan bersama sang nenek yang diduga akibat meledaknya kompor gas di Warung Mie Ayam milik tetangga. Kebakaran rumah telah menghanguskan sebagian kediaman milik nenek Jonathan hingga harta benda yang dimiliki. Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini, namun kini Jonathan dan sang nenek harus mengungsi karena belum bisa menempati rumahnya yang sedang dalam perbaikan.
Jonathan mendapatkan bantuan berupa pemberian sembako, pakaian layak pakai serta sumbangan bencana alam berupa uang tunai senilai Rp2.500.000,-. Tidak hanya itu, Komunitas Agape SiCepat juga membantu memberikan bantuan santunan senilai Rp5.000.000,- yang telah diserahkan pada Kamis (9/3/23) kepada Jonathan dan sang nenek.
Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban Jonathan dan sang nenek untuk bisa terus semangat dan dapat memperbaiki sebagian rumah yang terdampak kebakaran agar bisa dihuni kembali sebagai tempat tinggal.
Baca juga: Peduli Keluarga SiCepat, SiCepat Ekspres Beri Bantuan Renovasi Rumah Karyawan
Jonathan selaku perwakilan keluarga sekaligus karyawan operasional mengucapkan sangat bersyukur dan berterima kasih kepada SiCepat Ekspres terhadap bantuan yang telah diberikan kepada keluarganya.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada SiCepat Ekspres serta Komunitas Agape SiCepat atas perhatian dan bantuan yang telah diberikan. Bantuan yang telah diberikan ini tentu sangat bermanfaat bagi saya dan keluarga untuk bisa memperbaiki sebagian rumah yang terdampak kebakaran,” kata Jonathan.
Melalui program bantuan Peduli Keluarga SiCepat, diharapkan perusahaan dapat membantu para karyawan sesuai dengan kebutuhan yang diperlukan. Program bantuan ini juga merupakan wujud kepedulian dan kemanusiaan SiCepat Ekspres terhadap karyawan yang telah setia melayani serta berkontribusi bagi perusahaan.
Sebelumnya, SiCepat Ekspres melalui program Peduli Keluarga SiCepat juga memberikan bantuan kepada keluarga karyawan. Bantuan ini diberikan kepada karyawan bernama Amran Suhada yang bekerja sebagai Last Mile SiGesit Tangerang Balaraja.
Baca juga: Hadir Ringankan Musibah, SiCepat Ekspres Bantu Biaya Pengobatan Keluarga Karyawan