Program NGAJI (Ngabuburit Jamnya Berbagi) yang diselenggarakan oleh SiCepat Ekspres dengan menggandeng seller online shop sudah berada di ujung acara. Program lelang yang telah berlangsung selama tiga periode yakni di tanggal 16 April, 23 April dan 30 April 2021 ini telah berakhir dan SiCepat menghimpun dana hasil lelang tersebut untuk didonasikan.
Berkolaborasi dengan Torch.id, Restu Anggraini, dan Mayoutfit, SiCepat Ekspres telah mendonasikan Rp 23.500.030 kepada Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS). Donasi tersebut disalurkan langsung oleh SiCepat Ekspres melalui BAZNAS pada 7 Mei 2021 di kantor BAZNAS kawasan Matraman, Jakarta Timur.
Program NGAJI (Ngabuburit Jamnya Berbagi) ini merupakan program live yang tayang di instagram @sahabatsicepat yang mengajak masyarakat untuk berdonasi dengan sistem lelang barang. SiCepat berkolaborasi dengan tiga online shop yakni Torch.id, Restu Anggraini, dan Mayoutfit dalam menyediakan berbagai barang kebutuhan yang dilelang dalam program tersebut. Dana hasil lelang ini sendiri juga nantinya akan dilipatgandakan oleh SiCepat Ekspres untuk didonasikan kepada masyarakat yang membutuhkan.
Sehingga, program NGAJI ini tak hanya mengajak masyarakat untuk berdonasi membantu yang tak mampu, tapi juga berkolaborasi bersama seller untuk mempromosikan produk-produk berkualitasnya.
“Terima kasih kepada SiCepat Ekspres yang telah mempercaya BAZNAS sebagai lembaga penyalur donasi dari program-program ramadhan yang dilangsungkan oleh SiCepat. Dana ini akan kami salurkan kepada para mustahik, khususnya para UMKM kecil yang sedang merintis bisnisnya agar semakin berkembang, terlebih di masa pandemi saat ini dimana mereka sangat membutuhkan support dari berbagai pihak”, ujar Mokhamad Mahdum SE, MIDEc, AK, CA, CPA, CWM selaku Wakil Ketua BAZNAS.
Baca juga SiCepat Bersama BAZNAS Tebar 1001 Kebaikan Untuk Masjid