Friday, November 22, 2024
25.4 C
Jakarta
More

    Top 3 Best Employee Operasional SiCepat Ekspres Periode April – Juni 2021

    Jaminan paket sampai tepat waktu terus dipertahankan SiCepat Ekspres. Paket-paket yang diterima selalu ditangani dengan baik hingga sampai ke tangan pelanggan.

    Dibalik konsistensinya, SiCepat Ekspres memiliki beberapa orang yang berperan penting dalam menangani paket, yakni Tim Operasional. Dalam tim tersebut, terdapat tiga karyawan yang layak diberikan apresiasi atas kerja kerasnya dan melayani dari hati.

    Apresiasi ini kembali diberikan SiCepat kepada karyawan operasional dalam bentuk penghargaan Best Employee Periode April – Juni 2021. Berikut tiga karyawan operasional terbaik SiCepat Ekspres!

    Jalil Supriatna

    Sebagai SiGesit First Mile cabang Cipete, Jakarta Selatan, Jalil bekerja di SiCepat Ekspres sejak tahun 2019. Baginya bekerja di SiCepat sangat menyenangkan karena banyak teman-teman yang saling mendukung.

    “Saya senang sekali bisa mendapatkan apresiasi Best Employee atas kontribusi saya kepada SiCepat Ekspres yang selalu pick up tepat waktu, melayani dari hati, dan yang pasti untuk membuat seller-seller semakin mempercayai jasa pengiriman SiCepat Ekspres,” ungkap Jalil.

    Setelah mendapatkan penghargaan Best Employee ini, Jalil menjadi semakin termotivasi untuk semakin memberikan performa terbaik sebagai SiGesit First Mile.

    Irwan

    Irwan merupakan SiGesit Last Mile cabang Ulujami, Jakarta Selatan. Setiap hari ia berangkat kerja pukul 05.00 pagi agar dapat membantu driver mengambil barang ke Hub untuk Gerai. “Saya melihat driver kerjanya lumayan berat, angkat-angkat karung ke mobil dan menyusun paket-paket reguler, maka dari itu saya berinisiatif untuk membantu,” tutur Irwan.

    Sebagai karyawan SiCepat, Irwan merasakan kenyamanan selama bekerja karena teman-teman yang ramah dan solidaritas yang tinggi untuk saling membantu. “Walaupun kadang saya lelah, tapi kerja tetap ikhlas karena lingkungannya yang nyaman dan teman-teman yang asyik,” cerita Irwan.

    Menjadi kurir tidaklah mudah, banyak tantangan yang sering ditemukan oleh Irwan, mulai dari menunggu pelanggan di depan rumah dalam waktu yang cukup lama, kehujanan, dan jumlah paket yang terlampau banyak seperti saat Harbolnas, harus membuat Irwan pulang lebih larut.

    “Menurut saya, bekerja bukan hanya mencari uang untuk menafkahi keluarga, tetapi agar bisa membantu orang lain juga. Mengantar paket tepat waktu merupakan wujud saya memberikan pelayanan yang terbaik untuk para pelanggan SiCepat Ekspres. Semoga SiCepat Ekspres terus maju dan semakin menyejahterahkan karyawan,” ungkap Irwan.

    Rian Maulana

    Rian Maulana bekerja di SiCepat Ekspres sebagai SiGesit Last Mile Cargo cabang Kebon Jeruk, Jakarta Barat. “Setiap pagi saya membantu sortir paket dan dirapikan ke keranjang. Saya juga menyortit paket cargo yang turun dari HUB ke Gerai karena barang cargo lumayan besar dan banyak ketika masuk Gerai, maka dari itu saya inisiatif untuk membantu Tim Sortir Gerai,” tutur Rian menjelaskan pekerjaannya.

    Selama satu tahun bekerja di SiCepat Ekspres, Rian merasakan  lingkungan kerja yang nyaman kepada Rian dan mendapatkan dukungan dari teman-temannya sehingga mereka dapat membentuk solidaritas dan dapat saling membantu.

    “Prinsip saya selama bekerja di SiCepat Ekspres adalah bersungguh-sungguh, memberikan dedikasi yang tinggi. Terima kasih kepada SiCepat Ekspres sudah mempercayai saya sebagai karyawan terbaik sebagai bentuk apresiasi dari kinerja saya yang mengirimkan paket tepat waktu sehingga mencapai target pengiriman,” ujar Rian.