Tuesday, March 19, 2024
32.7 C
Jakarta
More

    Webinar #Indonesiapastibisa Petunjuk Isoman, Konsumsi Obat, Vitamin, dan Makanan Sehat

    Gerakan #Indonesiapastibisa sebagai wadah terbuka bagi masyarakat yang saling membantu sesama terdampak pandemi COVID-19 akan terus mendukung rakyat Indonesia, baik dalam bentuk donasi, bantuan, informasi, serta edukasi seputar COVID-19. Salah satu kegiatan yang dilakukan untuk memberikan perubahan positif bagi seluruh masyarakat adalah Gerakan #Indonesiapastibisa akan menghadirkan webinar dengan tema “Petunjuk Isoman, Konsumsi Obat, Vitamin, dan Makanan Sehat Bagi Pasien COVID-19.” 

    Webinar #Indonesiapastibisa ini akan dilangsungkan pada Rabu, 28 Juli 2021 pukul 19.00-20.30 WIB, tentunya bersama dengan para pakar kesehatan, yaitu dr. M. Adib Khumaidi, Sp.OT (Ketua Tim Mitigasi IDI) dan apt. Muhardiman, S.Si. (Direktur Pengembangan Bisnis Kimia Farma Apotek), serta moderator Anastasia Pradita.

    Kamu dapat mendaftarkan diri untuk mengikuti webinar #Indonesiapastibisa ini melalui website  www.indonesiapastibisa.org . Caranya, klik logo “Daftar Webinar”, kemudian isi Nama Lengkap, No. HP, dan Email, lalu submit. 

    Setelah kamu submit , kamu bisa cek email. Apabila tidak ada pesan dari Gerakan #Indonesiapastibisa di inbox, kamu bisa cek di spam. Link webinar akan tertera di dalam pesan yang kamu terima di email. Undangan digital yang kamu terima melalui email juga dapat diklik dan kamu akan diarahkan ke link zoom yang akan digunakan di tanggal 28 Juli 2021 nanti. Selanjutnya kamu akan mendapatkan notifikasi dari Gerakan #Indonesiapastibisa melalui WhatsApp. 

    Penting bagi seluruh masyarakat Indonesia mengetahui informasi dan edukasi seputar COVID-19 agar tidak termakan berita palsu atau hoax yang banyak beredar di media sosial. Salah satu wadah informatif yang dapat dipercaya adalah melalui www.indonesiapastibisa.org . Melaui website ini, kamu dapat menemukan informasi seputar COVID-19, vaksinasi COVID-19, obat-obatan dan vitamin gratis, makanan dan sembako terjangkau untuk isoman, dan sebagainya. 

    Latest news

    Related news

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here