Kota Wonogiri kini mempunyai tempat wisata yang masih baru bernama Girimanik Mountain Camp. Tempat ini memiliki konsep kemah atau camping yang berada di sisi utara Wonogiri, tepatnya kawasan Pegunungan Lawu Selatan.
Girimanik Mountain Camp berlokasi di Ngrapah, Setren, Kecamatan Slogohima, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah. Jarak tempuh membutuhkan waktu kurang-lebih 1,5 jam dengan 44 kilometer (km) dari Alun-Alun Wonogiri.
Meskipun ditujukan sebagai tempat menginap atau camping pengunjung, Girimanik Mountain Camp juga bisa dikunjungi untuk wisata. Pihak Girimanik Mountain Camp menyediakan 11 cottage dari kayu dengan dua tempat tidur untuk paket glamping wisatawan.
Jika menginap di Girimanik Mountain Camp, wisatawan akan mendapatkan fasilitas sarapan gratis untuk 2 orang, termos air minum, dan kopi atau teh. Lalu untuk sarapan gratis, wisatawan bisa memilih antara nasi goreng, nasi pecel telur, nasi pecel ragi, atau soto.
Sementara itu, untuk tarif menginap di cottage Girimanik Mountain Camp harganya berbeda saat akhir pekan dan weekdays. Saat weekend, tarif menginap berkisar Rp300.000,- dan saat weekdays tentu lebih murah yaitu Rp225.000,-.
Baca juga: Yuk, Liburan ke Tempat Wisata Glamping di Bandung!
Jika hanya ingin datang untuk berwisata, maka harga tiket masuk Girimanik Mountain Camp berkisar Rp5.000,- untuk dewasa dan Rp3.000,- untuk anak-anak. Namun wisatawan juga harus membayar harga tiket masuk kawasan wisata Girimanik Mountain Camp sebesar Rp2.000,- dan Rp2.000,- lagi untuk sepeda motor.
Jam buka wisatawan yang tidak menginap dimulai pukul 08.00 WIB sampai 22.00 WIB, sehingga kamu bisa menikmati suasana malam yang syahdu.
Sebagai info, satu cottage bisa menampung 2 orang dewasa dan 2 anak berusia maksimal sekitar 10 tahun. Jika pengunjung dewasa beda gender, mereka wajib menunjukkan KTP dan bukti menikah untuk bisa menginap dalam satu cottage. Pengunjung juga tidak boleh membawa minuman keras dan obat-obatan terlarang.
Baca juga: Kawasan Tebet Eco Park Kini Jadi Pilihan Wisata Berlibur Dalam Kota