Wednesday, April 24, 2024
28.9 C
Jakarta
More

    Rasakan Keseruan Jelajahi Dunia Upside Down ‘Stranger Things’ di M Bloc Space

    Untuk memeriahkan penayangan serial populer Stranger Things 4: Volume 1, Netflix menyajikan serangkaian kegiatan seru bagi masyarakat bertajuk Stranger Things – Upside Down Experience di M Bloc Space, Jakarta Selatan.

    Wahana ini menawarkan pengalaman saat memasuki dunia Upside Down yang terkenal dalam serial Stranger Things. Saat memasuki lokasi, para penikmat serial ini akan merasakan langsung berbagai tempat khas mulai dari ruang tamu keluarga Byers di Hawkins dengan lampu Natal.

    Lalu huruf alfabet di dinding yang sempat menjadi alat komunikasi antara Joyce (Winona Ryder) dan Will (Noah Schnapp) di musim pertama.

    Baca juga: Yuk, Liburan ke Tempat Wisata Glamping di Bandung!

    Salah satu wahana di dalam Stranger Things – Upside Down Experience di M Bloc Space, Jakarta Selatan. (Sumber: Instagram/mblocspace).

    Selanjutnya para pengunjung juga dapat memasuki gerbang Upside Down dan merasakan sensasi mengerikan dari dunia yang dihuni oleh monster Mind Flayer ini. Wahana menarik lainnya yang dapat kamu temukan yaitu area Mirror Room yang terinspirasi dari labirin cermin festival Fourth of July di musim ketiga Stranger Things. Pengunjung akan diajak seolah menjelajahi dimensi lain saat berfoto di tengah jajaran cermin.

    Kamu juga bisa mencoba berbagai keseruan permainan arcade di Palace Arcade hingga bermain sepatu roda di Rink-O-Mania yaitu lokasi baru yang akan diperkenalkan di musim keempat. 

    Musik-musik mencekam dari dunia Upside Down juga akan diputar demi menambah kesan pengunjung seolah berada di dunia Stranger Things.

    Acara ini dihadirkan untuk umum dan telah diadakan selama empat hari sejak 26 – 29 Mei 2022 secara gratis mulai 10.30 – 21.30 WIB. Kamu bisa menghabiskan waktu selama 30 menit di dalam untuk mencoba semua wahana yang ada. 

    Skala pengunjung yang bisa masuk ke dalam wahana ini dibatasi dengan penggunaan maksimal 30 orang di setiap sesinya.

    Baca juga: Rekomendasi Wisata Jogja yang Instagramable

    Latest news

    Related news

    LEAVE A REPLY

    Please enter your comment!
    Please enter your name here