Sunday, April 28, 2024
32.7 C
Jakarta
More

    SiCepat Got Talent, Ajang Pencarian Bakat Seni Jagoan SiCepat

    Dalam upaya untuk lebih mendekatkan diri dengan para karyawan dan merayakan semangat kebersamaan, SiCepat Ekspres menggelar sebuah acara  bertajuk “SiCepat Got Talent” sebagai bagian dari rangkaian acara ‘Semarak 78: SiCepat Merayakan Hari Kemerdekaan RI ke-78’. Acara ini menjadi wadah bagi para Jagoan SiCepat untuk menunjukkan bakat-bakat tersembunyi mereka di berbagai bidang seni dan kreativitas.

    Ajang pencarian bakat internal ini berhasil menarik perhatian dari seluruh karyawan SiCepat, baik dari kantor pusat (Head Office) maupun cabang operasional berbagai wilayah. Proses seleksi dilakukan melalui tiga tahapan yang ketat, untuk menghadirkan para peserta terbaik di panggung Semarak 78.

    Tahap awal seleksi dilakukan dengan mengumpulkan video audisi dari peserta yang dibuka sejak tanggal 28 Juli – 04 Agustus 2023. Dalam tahap ini, peserta mengunggah video yang menampilkan bakat yang ingin mereka tampilkan. Dengan ini, semua karyawan memiliki kesempatan yang sama untuk menunjukkan kemampuan mereka, tanpa dibatasi oleh jarak atau lokasi. Sebanyak 38 peserta memberanikan diri untuk mengikuti tahap seleksi ini.

    Dari 38 peserta tersebut, hanya 10 peserta terbaik yang berhasil melangkah ke tahap kedua. Mereka diundang untuk tampil secara langsung di depan dewan juri yang terdiri dari jajaran manajer dan direksi.. Acara ini berlangsung di Gedung Medialand, Kuningan, Jakarta Selatan pada Selasa (15/8) di mana setiap peserta memiliki kesempatan untuk memukau para juri.

    Finalis SiCepat Got Talent.

    Selanjutnya tiga peserta terbaik berhasil menembus tahap ini setelah melalui penilaian yang ketat di tahap kedua. Pada acara puncak Semarak 78 yang diadakan pada tanggal 18 Agustus 2023, para finalis ini tampil di hadapan jajaran manajer dan direksi SiCepat Ekspres serta para karyawan SiCepat yang hadir dalam kegiatan Semarak 78. 

    Dari tiga penampilan yang ditunjukkan, terpilihlah juara 1,2, dan 3 dari SiCepat Got Talent berdasarkan akumulasi penilaian dewan juri. Berikut adalah nama-nama pemenang SiCepat Got Talent 2023:

    Juara 1: Rosemarry Oktavani – Sales E Commerce & Multimedia

    Juara 2: Fitria Atni Nurjannah, Eka Arestyaningrum, Rohmatullah – Customer Loyalty Management (CLM)

    Juara 3: Reza Rezita – Customer Loyalty Management (CLM)

    Ketiga pemenang ini tidak hanya berhasil membuktikan bakat mereka yang luar biasa, tetapi juga memberikan inspirasi bagi seluruh karyawan SiCepat bahwa setiap individu memiliki potensi yang tak terbatas. Acara SiCepat Got Talent tidak hanya sekadar kompetisi, tetapi juga sebuah perayaan akan keberagaman bakat dan kreativitas yang ada di dalam keluarga besar SiCepat Ekspres. Ke depannya, SiCepat akan terus mendukung pengembangan potensi dan bakat yang dimiliki oleh karyawan, untuk dapat ditampilkan baik di dalam maupun di luar lingkungan perusahaan. 

    Baca juga:

    Latest news

    Related news